Gigi Kamu Ternoda Kopi?

Ada sebuah kampanye unik yang sedang berlangsung di Amerika Serikat. Kampanye ini dibuat atas kolaborasi Tag 8 dengan DDB untuk Seattle Coffee Co. dan Wrigley’s Orbit, dan dinamai “Coffee On The Go, Clean Teeth On The Go”.

Seperti yang kita tahu, Wrigley adalah salah satu merk permen karet terkenal, dan mereka sudah sering mengadakan kampanye dan pemasaran langsung produk-produk mereka. Kali ini, Wrigley’s ingin menjembatani kesenjangan antara gigi yang putih bersih dengan para pencinta kopi. Bekerja sama dengan sebuah coffee shop di Seattle, mereka bersama-sama membuat konsep, menguji, dan menjalankan kampanye ini.

Orbit-Dieline-1

Orbit-Dieline-5Coffee on the go, clean teeth on the go (summer gam bar: squarespace.com)

Gelas-gelas dan cangkir-cangkir kopi di Seattle Coffee Co. didesain sedemikian rupa sehingga dapat disisipi permen karet yang dapat dinikmati oleh para pelanggan kopi setelah menyesap kopi mereka, agar gigi mereka tetap putih bersih.

Tapi benarkah bahwa kopi dapat menyebabkan gigi kita ternoda? Benar. Rokok dan usia juga menyebabkan gigi kita menguning. Tapi jangan takut, karena noda bekas kopi yang menempel pada gigi kita mudah dibersihkan sebenarnya, kok.

coffee-stain

Noda kopi (sumber gambar: wordpress.com)

Untuk mencegahnya juga bukan hal yang mustahil. Caranya adalah dengan menggunakan sedotan, sehingga noda kopi yang menempel pada gigi dapat diminimalisir. Tapi sayangnya, konon ada beberapa dokter yang mengatakan bahwa minum melalui sedotan itu sama artinya dengan memasukkan gas ke dalam tubuh kita. Selain itu, minum melalui sedotan juga dapat menyebabkan keriput di sekitar mulut. Nggak heran, kalau para perokok daerah sekitar mulutnya lebih cepat terlihat tua…

Cara yang terbaik untuk menghilangkan noda kopi pada gigi adalah dengan selalu minum air putih segera sehabis kita mengeringkan cangkir atau gelas kopi kita. Itu cara yang paling praktis. Kalau kamu mau sedikit repot, kamu bisa membawa sikat gigi ke mana pun kamu pergi dan menggosok gigimu setiap sehabis ngopi. Ini niat banget sih, hehehe…

Banyak orang yang mengatakan bahwa baking soda atau soda kue juga dapat menghilangkan noda pada gigi, dan mengurangi kerusakan. Caranya adalah dengan membasahkan sikat gigi dengan air, lalu celup ke dalam soda kue. Gunakan seperti kamu menggosok gigi dengan pasta gigi selama dua menit, lalu kumur dan bilas mulut sampai bersih. Perhatikan bahwa membersihkan gigi dengan soda kue ini sebaiknya nggak dilakukan pada anak-anak, perempuan yang sedang hamil, dan ibu menyusui.

Selain soda kue, alam juga sebenarnya menyediakan kita makanan yang dapat membersihkan gigi kita. Yang terbaik adalah stroberi segar. Tapi dengan mengunyah apel atau wortel mentah pun bisa. Atau, bisa juga dengan menggunakan kulit jeruk bagian dalamnya. Usapkan pada gigi secara teratur. Kalau kamu punya dana lebih, tentunya kamu bisa mengunjungi dokter gigi kamu secara teratur untuk dibersihkan.

Selamat mencoba. Semoga senyum kita tetap manis seperti secangkir kopi hangat.

 

Salam sruput!

Pemutaran Film: Taste The Waste

Goethe Institute bekerja sama dengan Kedai Kebun Forum (KKF) akan mengadakan pemutaran film “Taste The Waste“. Film dokumenter berdurasi 92 menit (dengan subtitle Bahasa Inggris) ...
joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official