Art

Zebra Cross Nggak Harus Putih Abu-abu

Kalau berjalan-jalan di wilayah London bagian timur beberapa tahun terakhir ini, ada kemungkinan kamu akan menemukan mural geometri warna-warni karya seorang seniman grafis Camille Walala. Pola geometri Walala sudah banyak menghiasi dinding jalanan mulai dari Great Eastern Street sampai Redchurch Street.

Baru-baru ini, Walala bekerjasama dengan sebuah organisasi nirlaba yang bertujuan untuk membuat wilayah Bankside di London lebih nyaman ditinggali bernama Better Bankside , Transport for London, dan perusahaan pembuat marka jalan Pre-formed Marking untuk membuat zebra cross berwarna-warni. Proyek ini sebenarnya merupakan bagian dari inisiatif Avenue of Art yang ingin mentransformasi tempat-tempat publik di sepanjang Southwark Street.

camille-walala-crossing-london-design-festival-graphic-design-southwark-street_dezeen_2364_col_6

camille-walala-crossing-london-design-festival-graphic-design-southwark-street_dezeen_2364_col_3

Menurut Better Bankside, tujuan dari pembuatan zebra cross berwarna-warni ini adalah untuk mengeksplorasi bagaimana infrastruktur di sebuah kota, seperti zebra cross, dipahami dan sejauh apa dapat diubah. Proyek ini juga mengukur dampak dari intervensi artistik di Southwark Street terhadap para pejalan kaki dan pengguna kendaraan bermotor.

camille-walala-crossing-london-design-festival-graphic-design-southwark-street_dezeen_2364_col_4

Kalau semua zebra cross seceria dan seindah ini, pasti akan semakin banyak orang yang ingin menyeberang di sini nggak sih? Mungkin juga bisa mengurangi jumlah orang yang menyeberang jalan dengan sembarangan, dan membuat para pengguna kendaraan bermotor lebih sabar untuk menunggu orang menyeberang.

Siapa bilang zebra cross harus berwarna putih abu-abu?

Lihat karya Camille Walala lainnya di sini.
Featured image dan gambar: dezeen.com

 

 

About author

joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official