Podluck Podcast adalah program milik Catalyst Arts dalam bentuk sesi rekaman audio yang berisi obrolan seputar kegiatan atau hal-hal yang terjadi di dunia seni visual, desain, ilustrasi, dan bidang seni lainnya.
Di episode kesembilan Podluck, salah satu host, yaitu Rukmunal Hakim, duduk di kursi tamu bersama tiga ilustrator lainnya, yaitu Elfandiary, Kemas Acil, dan Riandy Karuniawan. Dipandu oleh host satu lagi, yaitu Raymond Malvin dari Catalyst Arts, episode ini bercerita tentang cerita perjalanan Hakim, Elfan, Kemas, dan Riandy soal pengalaman mereka mempersiapkan dan mengadakan pameran di Jepang, tepatnya di Design Festa Gallery di Tokyo. Seperti apa persiapannya, tema pamerannya, dan bagaimana cerita mereka sampai bisa berjumpa dengan seniman kenamaan James Jean di sana?
Langsung saja dengarkan kisahnya lewat Soundcloud di atas, atau cari “Podluck Podcast” di Soundcloud, YouTube, iTunes, atau aplikasi podcast player lainnya di smartphone kamu. Jangan lupa dengerin juga episode-episode lainnya juga ya!
Info seputar Podluck Podcast bisa kamu lihat di: @podluck_.