ART|JOG 2013

Kurang lebih 3 bulan yang lalu Kopling pernah woro-woro soal ART|JOG 2013. Kamu jadi ikutan nggak, atau apakah ada di antara teman kamu yang ikutan?

Hari Sabtu kemarin, tanggal 6 Juli 2013, akhirnya pasar dan pameran karya seni ini dibuka oleh dan dihadiri oleh Menteri Koordinator Perekonomian kita, Bapak Hatta Rajasa di Taman Budaya Yogyakarta. Pameran ini akan berlangsung sampe tanggal 20 Juli 2013 yang akan datang. Seru juga ya, orang-orang Jogja dan orang-orang yang lagi di Jogja bisa ngabuburit selama bulan puasa di tempat ini!

Art Jog 13

Menurut Direktur Eksekutif ART|JOG 2013, Satriagama Rakantaseta, ada 1.423 karya yang diterima dari 829 seniman yang berasal dari  Indonesia, Australia, Malaysia, Jepang, dan Amerika, dan dari jumlah ini akhirnya terpilih 158 karya seni dari 118 seniman: 58 lukisan, 24 seni instalasi, 9 video, 9 patung, 2 seni kinetik, dan sebuah seni mural. Sisanya adalah karya dari 12 fotografer. Lumayan ketat ya pemilihannya, ternyata. Kurator dalam acara ini adalah Bambang “Toko” Witjaksono. Apa yang yang jadi pertimbangan mereka waktu melakukan seleksi?

Menurut Satria, yang dipilih itu yang karyanya unik dan berkualitas. Kenapa harus bagus? Karena pameran ini nggak cuma dipresentasikan ke publik lokal, tapi juga internasional. Tentunya nggak boleh malu-maluin dong ya kalo sampe ada kata “internasional”-nya. Tiap tahun bukan cuma jumlah peserta ART|JOG yang terus bertambah, tapi jumlah pengunjungnya juga. Tahun 2012 kemarin jumlah pengunjungnya ada 35 ribu orang, dan diperkirakan tahun ini akan semakin banyak.

Nggak semua peserta ART|JOG 2013 adalah perorangan. Beberapa di antaranya adalah institusi asing, galeri, dan perusahaan management seni, seperti Christie’s dan Sin Sin (Hong Kong); Valentine Willie special projects (Malaysia); the Primo Marella gallery (Italy); the MiFA gallery dan National Gallery of Victoria (Australia); the Arndt and Starke Foundation (Germany), dan One East Asia (Singapore).

Ini adalah tahun keenam ART|JOG jadi ajang kumpul-kumpulnya seniman dalam dan luar negeri. Khusus tahun ini, akan ada pemberian penghargaan “Young Artist Award” untuk peserta terbaik yang umurnya nggak lebih dari 33 tahun.

ART|JOG 2013 ini yang mengambil tema budaya maritim atau “Maritime Culture”, makanya lambangnya adalah sebuah perahu. Tim kreatif memerlukan 360 buah drum yang mereka ubah jadi lempengan metal untuk menutupi permukaan seluas 14 x 24 meter di main venue.

papermoon-puppet-theatre

Salah satu instalasi yang digelar tahun ini adalah karya Iwan Effendi dan Papermoon Puppet Theatre berjudul “Finding Lunang” yang melambangkan 7 orang pengelana yang sedang naik karusel setinggi 8 meter, dan boneka manusianya memang dibuat seukuran manusia. Sebuah pertunjukan yang berjudul “Laki-laki Laut” (Men of the Sea) juga akan digelar oleh Papermoon Puppet Theatre ini pada tanggal 13-14 Juli. Nah, Kopling rencananya bakal ke sana buat nonton pertunjukan ini. Kalo ada yang mau nonton juga barengan yuk!

papermoon

Farhan Siki membuat seni mural yang menceritakan perdagangan maritim jaman purba di Indonesia. Tokoh dalam karya ini adalah Lunang, yang dalam bahwa Jawa Kuno artinya “ombak”. Lunang adalah simbol dari Indonesia yang ketika itu masih belum ternoda dari tangan-tangan yang kotor. Sebagai negara maritim, Indonesia sebenarnya punya potensi yang besar dan peranan yang penting dalam perkembangan politik, ekonomi, dan sosial budaya.

art-jog-13

Jadi sebenarnya tujuan utama bikin ART|JOG ini apa sih? Menurut Satria, program ini sasaran utamanya adalah membawa publik lebih dekat kepada seni, karena masih banyak orang yang ngeliat bahwa seni bukanlah hal yang bisa diseriusi jadi karir mereka…

Seru banget ya kayaknya. Buat kamu yang ada di Yogya dan sempat nonton pameran ini, boleh dong cerita-cerita ke Kopling gimana pengalamannya selama di sana. Oh iya, kalo kamu pengen baca tentang ART|JOG 2012 bisa liat di sini.

 

Foto dan tulisan: berbagai sumber.

Berbahagialah Mereka yang Kreatif!

Apa yang membuat orang bahagia? Ada yang bilang, punya uang banyak itu akan membuat bahagia, tapi pada kenyataannya banyak orang kaya yang hidupnya nggak bahagia. ...
joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official