Kopi untuk Semua Orang di Portugal

Sesuai dengan janji Kopling, kali ini kita akan membahas minuman-minuman kopi yang dapat kita temukan di Portugal.

Orang Portugis, terutama mereka yang tinggal di Madeira dan Lisbon, menyebut kopi dengan nama “bica” yang berasal dari kata  “Beba Isso Com Açúcar” yang artinya “minumlah dengan gula”. Bica ini memang sebenarnya semacam espresso, tapi rasanya lebih lembut dan manis, karena orang Portugis nggak suka rasa espresso yang menurut mereka terlalu pahit.

Coffee shop pertama yang dibuka di Lisbon adalah Café A Brasileira yang terletak di 120 Rua Garrett. Sampai hari ini, coffee shop ini masih selalu ramai pengunjung, sampai ke terasnya. Café A Brasileira ini dibuka pada tahun 1905 oleh Adriano Telles dan mereka menjual kopi Brazil asli, yang berasal dari daerah Minas Gerais. Awalnya, kopi ini kurang dihargai oleh penduduk setempat, dan untuk mempromosikan kopinya, Telles memberikan secangkir kopi gratis untuk orang-orang yang membeli sekilo kopi bubuk di coffee shop-nya. Café A Brasileira inilah yang pertama membuat dan menjual bica.

Meskipun penggila kopi, orang-orang Portugis nggak punya mesin espresso di rumah mereka, jadi mereka selalu ngopi di coffee shop. Setiap memasuki coffee shop di Portugal, hal pertama yang bisa kita lihat adalah lemari besar yang berisi mesin penggiling kopi dan mesin espresso, yang dapat membuat 4 sampai 8 cangkir kopi dalam waktu yang bersamaan.

Selain um bica, ada beberapa jenis minuman kopi lainnya yang bisa kita pilih ketika berada di sebuah coffee shop di Lisbon:

bica

Um Bica

garoto

Um Garoto

um-galao

Um Galao

1. Um pingo atau um pingado: Espresso yang diberi setetes susu. Kadang susu panas, kadang nggak.
2. Um garato: Di Spanyol, minuman ini disebut “a corto” atau “a cortado”, dan di Australia disebut “piccolo caffe latte”, yaitu minuman kopi yang perbandingannya dengan susu 1:1.
3. Uma carioca: Ristretto yang rasanya jauh lebih lembut.
4. Um abatanado: Disebut juga “um café americano”. Ini pilihan buat yang suka kopi hitam.
5. Um café duplo: double espresso.
6. Um galão: Disajikan dalam gelas yang tinggi dan 3/4-nya berisi susu. Variasinya adalah um galão directo, escuro, yang paling ringan adalah claro. Sebagai catatan, nggak ada orang muda Portugis yang memesan galão di sore hari, karena mereka biasanya minumnya untuk sarapan pagi, dan minuman ini lebih banyak dikonsumsi manula. Ada juga “garato” yang adalah favorit anak-anak, yang dimasukkan ke dalam mesin espresso dua kali agar lebih ringan. Iya, anak-anak Portugis sudah minum kopi sejak mereka masih kecil, lho.
7. Uma meia de leite: Ini mirip flat white di Australia.

Kamu juga bisa memesan “a bica e um pastel de nata”, yaitu espresso dengan kue pastel yang ada sentuhan rasa kayu manisnya. Atau kalau kamu kangen minum cappuccino, kamu bisa memesan “capchinco”. Sementara, minuman kopi yang jadi favorit cowok-cowok Portugal adalah Bica yang dicampur dengan brandy. Wah.

Cara memesan kopi di Portugal ini rumit tapi seru ya sepertinya. Mereka punya kopi untuk semua orang dan semua usia.

Sumber gambar: Emma’s House in Portugal

Muhammad Sabil

Aku percaya, seni rupa bisa membawa perubahan ke masyarakat. Muhammad Sabil, yang biasanya dipanggil Sabilwaso, adalah mahasiswa jurusan Seni Rupa Institut Teknologi Bandung. Dari SMA, ...
joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official