Jakarta 32°C Submission

Dalam rangka menyambut Jakarta 32°C 2012 #5 yang akan diadain bulan September nanti, ruangrupa bikin roadshow dari kampus ke kampus untuk presentasi mengenai kegiatan yang telah dilakukan sejak tahun 2004 ini.

Berikut sedikit informasi mengenai Jakarta 32°C:

Dimulai pada bulan Juni 2004, ruangrupa melakukan presentasi dari kampus ke kampus untuk berdiskusi, meriset dan membuat jaringan kerja. Kemudian terbentuk satu tim kerja yang terdiri dari ruangrupa dan komplotan mahasiswa yang selanjutnya mengadakan pertemuan rutin setiap Hari Kamis di ruangrupa sejak Bulan Juli 2004. Pertemuan rutin ini adalah bagian paling penting dalam proses kerja project JAKARTA 32°C ini. Sebagai ruang untuk memediasi mahasiswa mempresentasikan karyanya dan mendiskusikannya bersama-sama. Presentasi ini diikuti oleh mahasiswa dari beberapa perguruan tinggi di Jakarta, seperti IKJ, UNJ, IISIP, Trisakti, UPH, Moestopo, Paramadina, UI, dan lain-lain, yang berlangsung sangat intens dan selalu penuh sesak dari sore hari sampai jam 11 malam.

Program Workshop yang berlangsung selama 1 bulan diikuti oleh 24 peserta, setelah sebelumnya diikuti 40 orang. Workshop ini merupakan sebuah usaha untuk melihat kembali bagaimana pesan dan tanda visual di dalam ruang-ruang kota di Jakarta telah bekerja selama ini. Karya-karya berupa mural, instalasi, sticker, foto, video, sound, t-shirt dan performance, hampir semuanya berusaha melakukan intervensi di ruang publik. Proses workshop antara lain berisi diskusi-diskusi bersama antar mahasiswa yang tergabung dalam Forum Mahasiswa 32°C dan ruangrupa. Mereka akan mencoba membuat beberapa “pesan dan kesan” tentang kota Jakarta berdasarkan pengalaman-pengalaman visual yang mereka alami selama ini. “Pesan dan kesan” tersebut nantinya akan diaplikasikan menjadi sebuah karya visual yang ditampilkan di ruang publik. Medium dari karya-karya tersebut antara lain stiker, spanduk, mural, graffiti, poster, fotografi, video, performance art. Setelah workshop diadakan screening dan pameran hasil kerja semua peserta.

Sumber dari: www.ruangrupa.org

Setelah sebelumnya sudah melalukan roadshow ke beberapa Universitas seperti: Universitas Paramadina, UI, dan UNJ, roadshow akan dilanjutkan ke Universitas Bina Nusantara tanggal 23 Mei 2012 jam 17:00 WIB di ruang LBA. Buat kamu-kamu yang mungkin ketinggalan kegiatan roadshow sebelumnya dan ingin berpartisipasi dalam acara Jakarta 32°C 2012, bisa ikutan datang. Untuk informasi lebih lanjut bisa kunjungi website www.jakarta32c.org atau mention ke @jakarta32c.

Poster roadshow to Jakarta 32°C 2012

About author

joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official