Catalyst Art Market #5 – Artist Lineup pt.1

Kurang dari sebulan acara Catalyst Art Market #5, yang merupakan salah satu program acara Kopi Keliling Arts & Coffee Festival 2015, akan diadakan! Kali ini Kopling mau ngenalin kamu ke beberapa seniman/ilustrator yang ikut berpartisipasi dan membawa karya-karya keren mereka! Siapa saja? Yuk kita intip dikit profil dan sneak peek karya yang akan mereka bawa saat acara nanti!

1. Liunic

liunic on things5

Liunic adalah sebuah projek art & craft oleh kakak beradik @liunic dan @owiliunic. Projek ini berisi banyak benda-benda lucu yang sepertinya tidak kamu perlukan tapi ingin dimiliki.

PS: semua karya di Liunic dibuat dengan penuh perasaan.

2. Obie

E78A0099-7D6E-4A8E-AECD-86F167257876

Dewi Tobing (Obie) adalah seorang graphic designer dan visual artist yang berasal dari Samarinda. Di tahun ini ia baru saja tamat dari Universitas Kristen Petra di Surabaya. Karya-karya yang dihasilkan Dewi semuanya berhubungan dengan kehidupan manusia yang berada di sekitar kita dan dari pengalaman sehari-hari. Kaya yang Dewi tampilkan semuanya adalah berwarna hitam putih dan abu-abu, karena warna warna itu merupakan warna favorit Dewi. Menurut Dewi suatu karya seni tidak butuh sesuatu yang terlalu banyak warna dan ribet, yang penting makna yang terkandung di dalamnya dan orang dapat menikmati karya yang ditampilkan.

3. Patrice Ganda

IMG_1988

Patrice Ganda adalah seniman asal Swiss yang menyukai teknik screen printing dan memutuskan untuk mencetak karya lewat medium kolase, sold aged wood, dan kertas. Setiap aspek dari karya-karyanya menceritakan sebuah kisah tanpa ada detail yang terlewat. Jadi, perhatikan baik-baik karyanya dan kamu akan terkejut ketika menemukan kisah-kisah kecil yang tersembunyi di setiap pojok dan latar belakang.

4. Wickana Laksmi Dewi

Artprint-Ghibli

Wickana Laksmi Dewi adalah seniman visual yang suka membuat karya-karya sureal, penuh metafora, dan cantik. Sebagian besar karyanya merupakan penggambaran perasaan dan emosinya yang paling dalam. Dalam berkarya, ia menggunakan teknik menggambar digital dan manual, seperti pensil dan cat akrilik. Di samping mendapatkan inspirasi dari kehidupan sehari-hari, Wickana juga sering mendapatkan inspirasi dari foto-foto lama, manuskrip tua, dan cerita dongeng.

5. Chike Tania

OLYMPUS DIGITAL CAMERA

Berawal dari kesukaannya terhadap ilustrasi dan monster, Chike Tania mengaplikasikan berbagai ilustrasi bertema monsternya dalam berbagai produk. Dari toys, postcard, pencil case, notebook, hingga tas, tiap produknya dihiasi ilustrasi monster lucu dimana tiap monster memiliki ceritanya masing-masing.

About author

Kopi Keliling Vol.7 Artworks pt.5

Yak, ini dia hasil karya teman-teman seniman yang pameran di Kopi Keliling Volume 7, Yogyakarta. Di part terakhir ini kita akan lihat karya-karya dari: Sarita ...
joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official