Warna-warni Rasa Kopi Meksiko

kopi meksiko

Meksiko terkenal dengan penghasil cokelat, jagung, dan cabai. Namanya di dunia perkopian tidak sebesar negara tetangganya Guatemala. Tetapi, bicara tentang kopi, negeri sombrero ini tak kalah dalam hal minuman favorit kita semua.

Kopi di Meksiko tumbuh di beberapa bagian, yaitu selatan, tengah, dan tenggara. Karena letak geografisnya ini, kopi yang berasal dari Coatepec dan Veracruz berbeda dengan kopi yang berasal dari daerah Oaxan Plumas, dan berbeda pula yang tumbuh di dataran Chiapas. Chiapas ini membatasi pertumbuhannya dengan kopi guatemala di daerah Huehuetenango. Di antara perbedaan yang ada ini kamu pasti ingin tahu persamaan yang ada dari tiap kopi yang tumbuh di berbeda tempat. Tapi, pada umumnya kopi Meksiko berciri khas light-bodies, mild, dengan subtle flavors.

MexicoMap_0

Meksiko adalah salah satu produsen kopi organik yang besar dan diakui dengan adanya sertifikat. Kopi Meksiko memiliki berbagai karakteristik, tetapi kekhasan ini kadang hilang karena pemeliharaan ketika kopi tumbuh tidak konsisten. Sehingga rasa yang seharusnya muncul tertutup karena pengolahan yang buruk.

Secara umum, sudah sulit untuk menemukan kopi Meksiko dari Oaxaca dan Chiapas yang baik. Sementara, single origin lain telah meningkatkan visibilitas dan keunggulan kopi mereka.

coffee-beans_home

Kopi Meksiko yang cukup berharga, dengan light body dan karakter yang khas, menjadi keunggulan kopi asal negeri ini. Seperti yang sudah ditulis di atas, kopi Meksiko memiliki rasa yang berbeda-beda dari tiap daerahnya. Tapi, yang paling terkenal berasal dari derah Oaxaca. Di sana terdapat koperasi yang bernama La Sierra Mixteca Cooperativa yang menaungi keluarga kecil para petani di pegunungan Sierra Madre de Oaxaca. Keberadaan kopi ini memastikan kalau kopi yang berasal dari daerah ini adalah kopi organik. Untungnya adalah kopi organik akan bebas bahan kimia dan harganya lebih tinggi yang akan menguntungkan para petani.

Mexico Org. Oaxaca -Sierra Mixteca Cooperativa_56185a0136082_367x367-jpg-keep-ratio

Kopi dari daerah Oaxaca ini terkenal karena daerahnya yang lebih mudah terjangkau. Jika diproses kering, akan membuat kopi harum akan wangi kacang, gula coklat, dan cherry. Jika diproses basah akan menghasilkan wangi cokelat susu dan bau kacang manis. Jika dinilai, kopi ini tergolong paling mudah untuk dilihat kualitasnya karena secara jelas dapat dirasakan. Dan benar, biji kopi Oaxaca ini bernilai A dengan kombinasi gula dan kacang, juga muncul aftertaste kakao/dark chocolate. Keasamannya ringan, dan rasanya hampir mirip dengan Brazil dan Nicaragua.

Tertarik mencoba?

About author

MASH-UP #1: Coffee Video

Coffee With Batman | TimH via YouTube Pernah bayangin ngopi bareng Batman? Gak nyangka Batman ternyata punya jenis kopi kesukaan: Batspresso!   Coffee Jerks | Via ...
joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official