Martcellia Liunic

Darah seni sepertinya mengalir turun-temurun di keluarga Cella. Seniman kelahiran 3 Maret ini memiliki kakek yang suka menggambar karikatur dan ibu yang sangat crafty dan suka membuat scrapbook.

Sebagai seorang perempuan, Cella mengaku banyak terinspirasi dari perasaannya. “I’m a feeling driven kind of person,” katanya sambil tertawa. “I also like to draw a girl and her cuddly animal. Mungkin karena saya kepengin banget punya binatang peliharaan ya, hehe…” tambahnya.

Screen Shot 2015-05-26 at 4.35.52 PM

Sesuai dengan kepribadiannya, karya-karya Cella yang berkisar di seputar doodle dan cat air ini memang terlihat sangat cute dan menggemaskan. Tapi, style-nya itu malah pernah membuat Cella nggak percaya diri. “Saya pernah nggak pede untuk ngegambar karena saya nggak suka menggambar realis. Waktu lihat Gemma Correll menggambar something cute dari keseharian yang ternyata tetap terlihat oke, saya jadi semangat lagi untuk menekuni seni visual,” aku Cella.

Screen Shot 2015-05-26 at 4.36.38 PM

Agar skill-nya bisa semakin berkembang, Cella juga ingin ada publik yang suka dan tidak suka dengan karyanya, supaya ia jadi tahu arah karya-karyanya. “Saya juga ingin orang yang melihat karya saya bisa merasakan some sort of comfort and that awww feeling when they see my work,” ungkap Cella.

Ketika ditanya soal kopi, pencinta kopi ini terlihat sedih. Rupanya, sakit maag akut yang dideritanya membuat Cella nggak bisa lagi minum kopi setiap pagi, hobi yang dulu wajib ia lakukan. Duh!

 

Lihat karya-karya Liunic lainnya di sini: instagram.com/liunic

About author

Pekatnya Kopi Pahlawan yang Sangat Memikat

Minggu lalu Kopling sempat memperkenalkan teman-teman dari Baraka Nusantara yang berusaha untuk mengembangkan usaha pertanian di bidang kopi di Pulau Lombok. Kali ini, Kopling mengajak ...
joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official