Art

Save Food From The Fridge

When traditional ways meet urban living” adalah istilah yang cocok untuk proyek Save Food From The Fridge dari seniman asal Korea bernama Jihyun Ryou. Ryou melihat bahwa perkembangan zaman yang terlalu canggih membuat ketergantungan orang akan teknologi sangat tinggi, salah satunya dalam menyimpan makanan. Menurut Ryou, sekarang ini kita udah nggak mencoba mengamati lebih jauh bagaimana cara menyimpan atau memperlakukan makanan, dan langsung menyerahkan semuanya kepada kulkas. Well, benar juga sih. Sekarang siapa yang di rumahnya nggak ada kulkas?

Karena alasan itulah Ryou mencoba mencari solusi alternatif dan akhirnya berhasil menemukan cara untuk menyimpan makanan tanpa memakai kulkas, yang artinya lebih ramah lingkungan juga pastinya! Prinsipnya adalah mempraktekkan cara-cara tradisional yang banyak dipakai oleh orang-orang zaman dulu dipadu dengan desain yang manis. Proyek ini juga bertujuan untuk mengembalikan hubungan antara berbagai tingkatan makhluk hidup, misalnya kita semua sebagai manusia dan bahan pangan sebagai sesama makhluk hidup.

Di bawah ini adalah contoh-contoh proyek Ryou yang sudah dipublikasikan. Perhatikan cara Ryou menatanya. Sangat rapi!

Simbiosis Apel dan Kentang

Apel mengeluarkan banyak gas etilen dan bisa mempercepat proses pematangan buah dan sayuran yang diletakkan di dekatnya. Jika ditaruh bersama dengan kentang, apel akan mencegah kentang berkecambah.

Penyimpanan Sayuran Secara Vertikal

Akar sayuran yang diletakkan secara vertikal akan membantu tanaman tersebut menyimpan energi sehingga kesegaran tahan lebih lama. Tempat penyimpanan ini dibuat agar sayuran bisa berdiri vertikal menggunakan pasir, dan pada saat yang sama juga membantu menjaga kelembaban.

Kelembaban Sayuran Buah

Banyak yang menganggap timun, terung, dll sebagai sayuran, padahal sebenarnya secara biologis mereka adalah buah-buahan. Tempat penyimpanan ini dibuat agar buah-buahan tersebut bisa disimpan di luar kulkas. Cukup disiram dengan air setiap hari maka kesegarannya akan terjaga.

Kelembaban Rempah-Rempah

Beras dapat menyerap kelembaban dengan mudah. Tempat penyimpanan rempah yang ditambahkan dengan beras akan membuat rempah tetap kering dan tidak menggumpal.

Pernafasan Telur

Sebuah telur memiliki banyak pori-pori pada cangkangnya. Pori-pori ini menyerap bau dan zat yang ada di sekitar dengan sangat mudah. Inilah yang menyebabkan rasa nggak enak jika telur disimpan di kulkas bersama dengan bahan-bahan pangan lainnya. Tempat penyimpanan telur ini dibuat agar telur dapat disimpan di luar, disertai dengan wadah air untuk menguji kesegaran telur. Telur yang masih segar akan tenggelam.

 

Kalau kamu pengen tau lebih jauh mengenai proyek Save Food From The Fridge, simak cerita Jihyun Ryou di video ini.

 

Ryou mendesain dan menata tempat penyimpanan bahan-bahan pangannya dengan sangat cantik sehingga nggak terlihat seperti tempat menyimpan bahan pangan tapi malah menjadi dekorasi ruangan.

Punya ide untuk menyimpan bahan-bahan pangan lain dengan cara alami? Kamu bisa tulis langsung ke Ryou lewat sini atau share di comment box kita di bawah juga boleh loh supaya semuanya bisa baca.

 

Foto diambil dari: Savefoodfromthefridge.com

About author

Martcellia Liunic

Darah seni sepertinya mengalir turun-temurun di keluarga Cella. Seniman kelahiran 3 Maret ini memiliki kakek yang suka menggambar karikatur dan ibu yang sangat crafty dan ...
joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official