Ini Dia Kopinya Anak Metal!

JasonHellmann1TBR1-600x321

Penggemar musik metal mungkin udah nggak asing lagi dengan band metal yang menamakan diri mereka “Tombs”. Salah satu anggota band tersebut, Mike Hill, baru-baru mendirikan sebuah perusahaan kopi yang dinamainya sesuai dengan nama album mereka yang terakhir, “Savage Gold”. Alasan Hill mendirikan perusahaan kopi adalah karena kopilah yang menjadi “bahan bakar” bagi setiap kegiatannya, termasuk ketika bekerja sebagai musisi. Sementara kata “gold” dipakai karena menurut Hill, emas itu menggambarkan sesuatu yang mulia, yang dapat mengubah materi yang biasa menjadi luar biasa.

Savage Gold mungkin lebih mirip sebuah gaya hidup, ketimbang sebuah merek, mengingat kopi ini dijual oleh seorang musisi metal yang menerapkan diet Paleo, suka olahraga bela diri, dan kopi ini dibuat dari kopi organik dari Ethiopia yang bijinya ditanam antara 6.000 sampai 6.500 kaki di atas permukaan laut. Jadi, kopi ini memang mengusung idealisme yang sangat tinggi dan bukan hanya sekadar kopi biasa. Konon, di kalangan penggemar musik metal di luar negeri, kopi ini yang paling banyak dicari.

tombs-savage-gold-prime-beer-690x365

Savage Gold, kopi kreasi Mike Hill, salah satu anggota band metal Tombs (sumber: geargods.net)

Dalam sebuah wawancara, Hill mengatakan bahwa kopi itu adalah persamaan kata dari “produktivitas”. Bukan hanya itu, kopi juga sebuah motivator yang memotivasi kita untuk bekerja di pagi hari, dan membantu kita melalui saat-saat yang sulit sepanjang hari itu. Kenangan Hill tentang kopi berawal dari masa kecilnya, ketika neneknya menyeduh kopi untuk seluruh keluarga dan dihidangkan selesai makan. Kenangan-kenangan itu terasa sangat hangat bagi Hill, sehangat selimut yang membungkus tubuhnya pada pagi yang dingin. Pada saat menduduki bangku kuliah, kopi membantunya untuk berkonsentrasi saat belajar pada malah hari, dan mengatasi kelelahannya. Kopi membantunya meraih tujuan-tujuan hidupnya dan mendekatkannya pada para sahabatnya, karena selalu terhidang saat mereka berkumpul. Meskipun berkewarganegaraan Amerika, tapi Hill memang berdarah Italia, dari pihak ibunya. Karenanya memang budaya kopi dalam keluarganya sangat kental.

Ngomong-ngomong, kamu sudah tahu tentang bulletproof coffee, bukan? Nah, Hill ini ternyata juga penggemar kopi yang diberi campuran mentega. Setiap pagi dia meminum dua cangkir kopi hitam yang dicampur dengan mentega yang berasal dari sapi yang hanya diberi makan rumput. Hill mengakui bahwa kopi ini membuat energi dalam tubuhnya bertahan lebih lama dan dia lebih dapat berkonsentrasi saat bekerja.

Biji kopi bermerk “Savage Gold” ini memang nggak termasuk kopi yang murah, karena selain organik, kopi ini dibeli dengan “100% Fair Trade”, dan dikeringkan dengan proses basah, atau wet process. Berapa harganya? $16.50 per pound.

Menarik ya, ternyata kopi nggak cuma digemari oleh para seniman yang “lembut” seperti pujangga atau sastrawan, tapi seniman sekeras musisi metal pun ternyata langsung luluh lantah begitu dihadapkan dengan kopi…

Website: savagegoldcoffee.com

Berkunjung ke Studio Para Seniman Ternama

Tempat kerja kita itu penting banget buat mendukung kreativitas dan produktivitas kita. Tempat kerja yang nggak nyaman tentunya akan membuat kita (semakin) malas-malasan bekerja. Ruang ...
joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official