ACT

Profil Peserta Pameran ACT 2016 All Dogs Matter pt.4

Menuju acara galang dana Pro Plan Pooch Party tanggal 20-21 Agustus 2016 di Caswell’s Coffee, Kopling mau mengenalkan dulu satu per satu para visual artist yang berpartisipasi di Pameran “All Dogs Matter” yang diadakan dalam rangkaian galang dana tahunan ACT. Karya-karya yang dipamerkan bisa kamu lihat saat acara nanti dan dijual dengan sistem silent bidding. Yuk, kita simak profil mereka!

Arya Mularama

Arya-Mularama-Kopling-TV

Dikenal dengan nama Gogoporen, Arya Mularama memiliki spesialisasi di ilustrasi bergaya grotesque dan ghoulish. Ilustrator paruh waktu yang saat ini juga bekerja sebagai creative head di Jakarta menciptakan karya-karyanya yang sureal dan satir menggunakan spidol, akrilik, dan cat air. Arya juga seringkali membuat ilustrasi undead, monster, zombie, dan karakter-karakter sci-fi yang terinspirasi dari buku-buku komik, skateboard culture, dan film-film dan video games tahun 90-an.

Instagram: gogoporen

Ayang Cempaka

ayangcempaka

Sumber: mooi-by-winny.blogspot.com

Ayang Cempaka adalah ilustrator Indonesia yang berbasis di Dubai. Ilustrasi buatannya penuh ciri khas bernuansa vintage dengan pilihan warna-warna terang dan goresan kuas yang whimsical.

Instagram: ayangcempaka

Tommy Chandra

foto tommy2

Ilustrator asal Pekanbaru yang sekarang menetap di Jakarta ini fokus pada desain karakter. Latar belakang di bidang arsitektur membuat karya-karya Tommy penuh dengan kerapihan garis dan proporsi yang seimbang. Selain berprofesi sebagai ilustrator dan desainer, Tommy juga mengelola HEIMLO studio bersama dengan rekannya.

Instagram: tommychandra

Ykha Amelz

ykha amelz

Ykha Amelz, lulusan arsitektur UNPAR, memulai karirnya sebagai seorang ilustrator sejak tahun 2008. Ketertarikannya dalam pengaplikasian ilustrasi pada berbagai media telah mengisi portofolionya dengan kerjasama yang cukup bervariasi dalam bilang fashion, musik, interior, fotografi, dan lain–lain. Sampai saat ini karya-karyanya dapat kita lihat melalui media-media cetak, eksibisi, dan daftar klien besar seperti Martha Tilaar, L’Occitane, Nike, Loup Noir, dll. Kini kesibukannya bertambah dengan posisi Co-Owner sekaligus Head of Graphic & Prints Design untuk brand womenswearnya yang baru saja keluar tahun ini, Dibba.

About author

Perjuangan Kopi yang Inspiratif

Seperti yang kita tau, budaya dan bahasa Indonesia itu banyak terpengaruh budaya bangsa lain, seperti budaya Cina, Belanda, Arab, dan juga beberapa bangsa lainnya. Nggak ...
joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official