Emma Watson untuk Afrika

Mark Demsteader adalah seorang seniman figuratif. Dan oleh The Daily Telegraph, Mark dinobatkan sebagai salah satu pelukis figuratif paling laris di Inggris.

Seni figuratif, atau yang kadang disebut sebagai figuratisme, adalah seni lukis atau seni patung yang dibuat berdasarkan objek yang nyata – dan lawannya adalah seni abstrak.

Mark lahir di Manchester pada tahun 1963, dan pada usia sekolah, dia harus menemani orangtuanya berjualan di pasar daging. Keadaan ini dan lingkungan tempat dia tumbuh membuatnya belajar banyak mengenai struktur tulang dan daging dari hewan ternak yang dijual di sana – bukan dari sekolah menggambar atau melukis.

mark-demsteader-01

Pada masa remajanya, Mark sangat ingin mempunyai karir di bidang seni, dan karenanya dia melengkapi dua kursus dasar. Yang pertana di Oldham, lalu kemudan di Rochdale Colleges of Art.

Pada tahun 80-an, seni konseptual mendominasi pasar, sehingga Mark yang adalah seorang pelukis figuratif tidak banyak mempunyai kesempatan. Akhirnya, dia kembali berjualan daging di tempat ayahnya, dan baru masuk ke sekolah seni lagi kemudian.

mark-demsteader-03

Pada awal tahun 90-an, usaha orangtua Mark terkena resesi ekonomi. Mark akhirnya membuat sebuah portfolio dan mengambil pekerjaan sebagai teknisi seni di sebuah sekolah dasar di Oldham selama 10 tahun. Mark juga mengikuti sebuah kursus singkat di Slade School of Fine Art, dan setelahnya dia mendapat kesempatan untuk berkeliling di seluruh penjuru galeri seni di London berbekal portfolio tersebut. Tapi baru di kemudian hari, sebuah galeri di Greenwich memberikannya kesempatan untuk membuat pameran, dan di sana 6 lukisannya laku terjual. Dia pun langsung mengajukan surat pengunduran diri dari sekolah dasar tersebut.

Pada tahun 1997, Mark menjadi salah satu pendiri Neomodern Art Group yang pendiri utamanya adalah Guy Denning. Mark juga sudah mengadakan pameran tunggal setiap tahun sejak tahun 2004 di West End of London.

Karya terbaru dari Mark adalah 34 lukisan tentang Emma Watson, salah seorang pemeran utama di serial Harry Potter.

mark-demsteader-02

Kolaborasi antara Emma dan Mark terjadi ketika Emma hendak membeli beberapa lukisan karya Mark sebagai hadiah ulang tahun ke-21 untuk dirinya sendiri. Emma sudah terpesona dengan karya Mark sejak Emma masih sekolah. Mark bukan hanya menjual karyanya pada Emma, bahkan menawarkan kerjasama. Tentu saja Emma langsung mengiyakan dan sangat senang.

Pameran potret diri Emma Watson itu dipamerkan di Panter & Hall Gallery di Bury Street di London pada tahun 2011. Lukisan-lukisan itu ada yang dibuat dengan arang, tinta, dan cat minyak.

mark-demsteader-04

Sepuluh persen dari hasil penjualan lukisan potret diri Emma Watson itu disumbangkan untuk CAMFED International, sebuah yayasan sosial yang membantu pendidikan anak-anak perempuan dan mengembangkan perekonomian perempuan muda di Afrika. Yayasan ini didirikan oleh Emma sendiri.

Seorang anak penjual daging yang akhirnya berhasil dan seorang aktris muda berkolaborasi bersama dalam lukisan untuk mereka yang membutuhkan. Sangat inspiratif!

Sumber foto: scene360.com

Sepasang Minuman Kopi dari Vienna

Masih tentang Vienna yang kabarnya budaya kopinya lain dari yang lain dan sangat elegan itu. Di rumah-rumah kopi di Vienna, ada 2 macam minuman kopi ...
joker123malaysia pussy88 xe88 mega888official